Selamat Datang di Blog Unifam Strawberry, Jika anda ingin berkonsultasi seputar budi daya stroberi silahkan menghubungi kami. Dengan senang hati akan kami bantu. Trima kasih

Friday, May 23, 2008

Kawasan Selo yang selama ini dikenal sebagai penghasil tanaman sayuran, akan dikembangkan sebagai tempat budidaya strawberry.

oleh jay pada 17-01-2008
SELO (Joglosemar): Kawasan Selo yang selama ini dikenal sebagai penghasil tanaman sayuran, akan dikembangkan sebagai tempat budidaya strawberry.
Ketua FEDEP (Forum Economic Development and Employment Promotion) Boyolali Guritno menjelaskan dalam pengembangan budidaya stawberry tersebut, pihaknya mendapatkan bantuan sebanyak 1.000 bibit yang akan dibagikan kepada para petani di Kecamatan Selo untuk dikembangkan.
“Bibit stawberry akan ditanam di Desa Samiran dan Dukuh Rogobelah, Desa Suroteleng, Kecamatan Selo. Bibit yang diberikan adalah F1, yaitu jenis bibit strawberry indukan,” ujarnya kepada wartawan, Rabu (16/1).
Guritno menambahkan pengembangan strawberry adalah untuk lebih mendukung perekonomian warga sekitar dari sektor pertanian. Pasalnya, selama ini para petani setempat hanya mengandalkan sayuran sebagai penopang perekonomian keluarga.
Bahkan tidak menutup kemungkinan budidaya strawberry ini akan dikembangkan menjadi kawasan agrowisata seperti yang sudah ada di beberapa daerah.
“Sebagai contohnya agrowisata Batu Malang dengan agrowisata apelnya, selain meningkatkan perekonomian masyarakat, juga mendukung sektor pariwisata,” tandasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan (Dispertanbunhut) Boyolali Darsono menyatakan dukungannya terhadap pembudidayaan strawberry.
Dengan pembudidayaan tanaman selain sayuran di kawasan Selo akan memberikan manfaat yang menguntungkan bagi para petani. (jay)

Dikutip dari : http://harianjoglosemar.com/index.php?option=com_content&task=view&id=3941&Itemid=1

No comments:

Post a Comment